Peningkatan Kapasitas BPD di Gelar Forum BPD Kecamatan Teluknaga

- Jurnalis

Minggu, 26 Oktober 2025 - 12:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

CIANJUR, ONLINEPANTURA.COM – Sebagai upaya meningkatkan kapasitas Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Pimpinan BPD se Kecamatan Teluknaga bersama dengan Pemerintah Kecamatan Teluknaga Kabupaten Tangerang Provinsi Banten menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kapasitas BPD Se-Kecamatan Teluknaga, di Hotel Taman piknik Ciloto, Cianjur, Jawa Barat. Jumat (24/10/25).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Teluknaga, Kurnia S.STP., M.Si., di dampingi Kasi Binwasdes, Budi m S.Pd, Ketua APDESI Kecamatan Teluknaga, Subur Maryono dan seluruh anggota BPD Se-Kecamatan Kecamatan Teluknaga.

Dalam arahannya, Camat Kurnia mengatakan bahwa Badan Permusyawaratan Desa (BPD) adalah lembaga yang melaksanakan fungsi pengawasan kinerja Pemerintahan Desa.

“BPD memiliki fungsi antara lain, membahas dan menyepakati rancangan Peraturan Desa bersama Kepala Desa, menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat desa serta melakukan pengawasan kinerja Kepala Desa,”terang Kurnia dalam arahannya.

Baca Juga :  Mochamad Moro Asih: "Pembalakan Hutan Jadi Persoalan Serius Pelanggaran Hukum”

Selain itu, ia juga menyebutkan fungsi BPD, yakni menyelenggarakan musyawarah desa, membentuk panitia pemilihan Kepala Desa, membuat susunan tata tertib BPD serta mengevaluasi Laporan Keterangan Penyelenggaraan Pemerintahan Desa (LKPPD).

Ketua Forum BPD Aceng Jaya Atmaja menegaskan, Pemdes dan BPD adalah satu kesatuan, yang harus selalu bersinergi dan berkolaborasi sesuai dengan tugas dan fungsinya masing-masing.

Keberadaan BPD sangatlah penting, karena diatur oleh Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 110 Tahun 2016 tentang Badan Permusyawaratan Desa.

“BPD memegang peranan strategis dalam mendorong terwujudnya Transparansi, Akuntabilitas, Demokratisasi, dan Kesejahteraan Masyarakat Desa,”tandas Aceng.

Baca Juga :  Polri Resmikan Groundbreaking SPPG di Madiun, Dukung Program Makan Bergizi untuk Ribuan Siswa

“Semoga kegiatan ini mampu lebih meningkatkan kapabilitas dan kapasitas anggota BPD di Kecamatan Teluknaga, sehingga nanti dalam pelaksanaan tugas dan fungsinya dapat terlaksana dengan baik,” tutupnya.

Demikian halnya disampaikan, Budi SP.d selaku Kasi Binwasdes Kecamatan Teluknaga dalam pemaparannya,”menegaskan Peran Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dalam pembangunan desa adalah sebagai mitra strategis Kepala Desa yang menjalankan fungsi legislasi, pengawasan, dan perwakilan.

BPD berperan dalam menyusun dan menyepakati peraturan desa, menampung serta menyalurkan aspirasi masyarakat, serta mengawasi pelaksanaan APBDes dan program pembangunan agar transparan dan akuntabel,”pungkas Budus. (Hin)

Berita Terkait

Gunungan Uang Senilai Rp 6,6 Triliun
Misa Malam Natal di Gereja Katedral dan Immanuel, seluruh sistem pengamanan telah berjalan sesuai Rencana Operasi Lilin 2025
Biro Logistik Polda Jatim Raih 2 Penghargaan Pemanfaatan BMN dan Pelaporan Terbaik
Kepengurusan KORPRI Kabupaten Tangerang Meriah Korpri Award 2025
Mochamad Moro Asih: “Pembalakan Hutan Jadi Persoalan Serius Pelanggaran Hukum”
Gubernur Banten Dan Bupati Tangerang Hadiri Raker APDESI Kabupaten Tangerang
Kapolri Listyo Sigit Kunjungi Korban Ledakan SMAN 72 di RSI Cempaka Putih
Kapolri Pimpin Apel Ojol Kamtibmas di Jabar: Bersatu Padu Jaga Keamanan
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 25 Desember 2025 - 12:26 WIB

Gunungan Uang Senilai Rp 6,6 Triliun

Kamis, 25 Desember 2025 - 09:17 WIB

Misa Malam Natal di Gereja Katedral dan Immanuel, seluruh sistem pengamanan telah berjalan sesuai Rencana Operasi Lilin 2025

Selasa, 9 Desember 2025 - 18:29 WIB

Biro Logistik Polda Jatim Raih 2 Penghargaan Pemanfaatan BMN dan Pelaporan Terbaik

Selasa, 2 Desember 2025 - 17:53 WIB

Kepengurusan KORPRI Kabupaten Tangerang Meriah Korpri Award 2025

Jumat, 28 November 2025 - 11:09 WIB

Mochamad Moro Asih: “Pembalakan Hutan Jadi Persoalan Serius Pelanggaran Hukum”

Berita Terbaru

KABUPATEN TANGERANG

Diduga Akibat Proses Persalinan, Bayi Warga Desa Daon Alami Cacat

Senin, 19 Jan 2026 - 21:41 WIB