Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Seleksi P3K Tahap II, 2.896 Peserta Bersaing Rebut Formasi

Jumat, April 25, 2025 | 10:21 WIB Last Updated 2025-04-25T03:23:15Z

 

Seleksi P3K Tahap II, 2.896 Peserta Bersaing Rebut Formasi

Kabupaten Tangerang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang resmi memulai pelaksanaan Seleksi Kompetensi (Selkom) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) Tahap II di Gedung Diklat Kitri Bhakti, Kamis (24/4/25). Seleksi tahap II ini akan berlangsung selama lima hari mulai dari 24-29 April 2025.


Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Tangerang, Hendar Herawan menyampaikan, seleksi ini digelar untuk mengisi formasi yang belum terisi pada tahap pertama akhir tahun lalu. Sebanyak 2.896 peserta tercatat mengikuti seleksi ini.


"Seleksi dilaksanakan dari tanggal 24 sampai 29 April. Setiap harinya ada dua hingga tiga sesi, dengan total 15 sesi keseluruhan. Satu sesi diikuti sekitar 200 peserta," ujar Hendar saat ditemui di lokasi ujian.


Hendar menjelaskan bahwa sebelumnya, pada tahap pertama di akhir 2024, pemerintah daerah telah menjaring lebih dari 1.694 calon Aparatur Sipil Negara (CASN), di antaranya 1.219 peserta diterima sebagai P3K. Formasi yang belum terisi menjadi sasaran seleksi tahap kedua.


Ia berharap seluruh proses seleksi berjalan lancar dan seluruh formasi yang tersedia dapat terisi. “Yang belum mendapatkan formasi, mudah-mudahan ke depan bisa ditetapkan sebagai P3K paruh waktu, dan sesuai kemampuan APBD, diangkat menjadi P3K penuh waktu,”katanya.


Dirinya mengingatkan agar peserta waspada terhadap modus penipuan yang kerap mengatasnamakan pejabat atau pegawai BKPSDM maupun BKN. Seleksi ini menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) yang transparan dan terstandarisasi, untuk memastikan proses rekrutmen berlangsung adil dan profesional.


Lebih lanjut, Hendar berpesan kepada seluruh peserta agar disiplin dan tidak menganggap seleksi ini sekadar formalitas. “Harapan kami, peserta datang tepat waktu. 


Kalau terlambat, ada ketentuan tegas dari panitia BKN. Dan jangan pernah percaya pada siapa pun yang menjanjikan kelulusan, karena kelulusan murni dari hasil seleksi yang dikerjakan peserta sendiri,”tegas Hendar.


Sarah seorang peserta menuturkan, ujian ini merupakan langkah awal bagi dirinya dalam memperebutkan posisi di Pemkab Tangerang. Ia mengaku telah mempersiapkan diri selama beberapa bulan terakhir, termasuk mengikuti pelatihan dan simulasi ujian untuk meningkatkan kemampuannya.


"Saya sangat bersemangat dan optimis bisa memberikan yang terbaik,"ujarnya.

(Rls/Hms)

×
Berita Terbaru Update