×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Marching Band Yonif 502/ UY Ikut Ramaikan Upacara Pengibaran Bendera HUT RI Ke-79 Jatim Park Group

Sabtu, Agustus 17, 2024 | 11:45 WIB Last Updated 2024-08-17T04:47:10Z

 

Marching Band Yonif 502/ UY Ikut Ramaikan Upacara Pengibaran Bendera HUT RI Ke-79 Jatim Park Group

Kota Batu - Ratusan karyawan Jatim Park Group mengikuti upacara pengibaran bendera dalam rangka HUT RI ke-79 di halaman depan gedung Musium Satwa Jatim Park 2 Kota Batu, Sabtu (17/8/2024) pagi.


Upacara diikuti perwakilan karyawan dari Jatim Park Group yang diantaranya dari Jatim Park 1, Jatim Park 2, Jatim Park 3, Musium Angkut, Musium Satwa, Hotel Senyum, Batu Love Garden (Baloga) , Batu Night Spectacular (BNS), Batu Secret Zoo, Club Bunga, Pondok Jatim Park. Predator Fun Park.


Pada upacara pengibaran Bendera Merah Putih kali ini dimeriahkan dengan penampilan Marching Band Ujwala Yudha dari kesatuan Yonif 502 / UY Jabung binaan Letkol Infanteri Deni Suryo Anggo Digdo dengan jumlah personil yang diturunkan 32 orang personil dengan 2 orang penata rama diantaranya sebagai Penata Rama 1 Kopral Dua Ujang Setriawan dan Penata Rama 2 Prajurit Satu Indra Adi Kurniawan.


Dalam sambutannya, selaku Inspektur Upacara Ronny Sendjojo Direktur Utama Jatim Park Group menyampaikan,"sebagai penerus bangsa hendaknya kita dapat melanjutkan perjuangan para pahlawan kita yang dahulu dengan semangat juang yang tinggi sebagai, sebagai penerus bangsa kita harus berjuang giat bekerja, belajar, memberikan panutan dan memberi contoh yang baik bagi teman sesama kerja kita". 


Roni juga mengingatkan, untuk melanjutkan perjuangan perlu adanya jiwa nasionalisme yang tinggi.


"Jangan lupa untuk meneruskan perjuangan para pahlawan kita harus memiliki jiwa nasionalisme yang tinggi, berteman tanpa membedakan ras dan suku, bekerja tanpa membedakan agama serta selalu mencintai negara Indonesia",tegas Roni Sendjojo dalam sambutannya.


Koordinator marching band Ujwala Yonif 502/UY, Yudha Letda Infanteri Nur Ilhamsyah kepada awak media menyampaikan,"dalam kegiatan ini kami dari lima nol dua diundang dari Jatim Park untuk mengisi kegiatan di sini, yang pertama mengiringi pasukan masuk setelah itu menampilkan display peenampilan Lokananta dari Batalyon Lima Nol Dua". 


Upacara pengibaran bendera dimeriahka dengan  pagelaran budaya dari perwakilan masing-masing wahana wisata yang tergabung dalam Jawa Timur Park Group.


(Sam) 

×
Berita Terbaru Update