×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Menjelang Pilkada Kota Batu, Pusat dan Provinsi PDIP - Gerindra Makin Mesra

Kamis, Juli 25, 2024 | 10:00 WIB Last Updated 2024-07-25T03:01:56Z
Menjelang Pilkada Kota Batu, Pusat dan Provinsi PDIP - Gerindra Makin Mesra


Kota Batu - Beredarnya kabar calon Walikota Batu dari PDIP Krisdayanti telah mendapatkan surat rekomendasi dari DPP PDIP, makin ramai dibicarakan di kalangan masyarakat dan media.


Hal ini mendapat tanggapan dari Ketua DPC PDIP Kota Batu H. Punjul Santoso, SH,. MM. Sebelumnya pada Selasa 23/7/24, masing - masing daerah yang telah melaksanakan penjaringan bakal calon Walikota dan wakil Walikota diberitahu dan diundang ke DPD PDIP Jawa Timur di Surabaya.


Dari 5 bakal calon walikota dan 3 bakal calon wakil walikota dari Kota Batu hanya Krisdayanti yang diundang hadir ke DPD PDIP Jawa Timur. 


Dalam wawancaranya lewat telepon seluler pada Rabu ( 24/7/2024 ), Punjul Santoso menegaskan, "khusus untuk Kota Batu dari 5 calon walikota dan 3 wakil walikota diteliti, DPP menunjuk ibu Krisdayanti menjadi bakal calon walikota Batu dari PDI Perjuangan. Minggu depan ini akan diturunkan surat tugas bukan rekom, kalau rekom itu kalau sudah jadi pasangan, jadi Krisdayanti dengan wakilnya baru turun rekom. Saat ini belum rekom, masih surat tugas untuk menjadi calon walikota Batu ". 


Menjelang pendaftaran calon Walikota Batu ke KPUD yang semakin dekat, komunikasi politik 2 Partai pemenang pemilu legislatif 2024 PDIP dan Gerindra nampak semakin mesra, dimana komunikasi politik ke 2 partai ini mulai dijalankan mulai dari tingkat pusat dan provinsi masing-masing partai. Hal ini kemungkinan akan dapat mempengaruhi peta politik Kota Batu menjelang Pilkada mendatang.  


Menyinggung siapa calon wakil dari Krisdayanti, menurut Punjul Santoso untuk calon wakilnya pihak  DPP PDIP akan merekomendasikan. "DPP akan merekomendasikan untuk bersama-sama untuk melobi atau mengondisikan teman - teman dari Gerindra, karena dari DPP Bu Mega cs lalu Provinsi Pak Said cs sudah ada komunikasi ke masing-masing DPD. 

Bu Mega langsung ke Prabowo lalu provinsi sudah mengkomunikasikan dengan pengurus provinsi, bahwa untuk Kota Batu koalisi dengan Gerindra". 


Pasca turunnya surat tugas terhadap KD sebagai calon Walikota Batu, DPC PDIP Kota Batu dalam waktu dekat akan melakukan komunikasi dengan Partai Gerindra serta partai-partai lain. 


 "Dalam waktu dekat ini antara DPC dan internal Bu Krisdayanti akan kumpul untuk membentuk team 9", pukas Punjul Santoso.

(Sam) 

×
Berita Terbaru Update