Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Pemdes Bonisari lakukan Pembinaan Mental Sosial Tuna Susila

Senin, Maret 06, 2023 | 12:38 WIB Last Updated 2023-03-06T05:39:56Z
Pemdes Bonisari lakukan Pembinaan Mental Sosial Tuna Susila


Pakuhaji - Pemerintah Desa (Pemdes) Bonisari Kecamatan Pakuhaji Kabupaten Tangerang melaksanakan kegiatan pembinaan Mental Sosial Tuna Susila Bertempat di Kediaman Kepala Desa. 


Kegiatan Pembinaan Mental bagi Tuna Susila tersebut, dihadiri  oleh Dinas Sosial Provinsi Banten Dede Siti Eka, Camat Pakuhaji diwakilkan, Kepala Desa Bonisari Sekaligus Ketua Apdesi H. Mulyadi, Polsek Pakuhaji diwakili. Bambang Sumantri dari Yayasan Bina Muda Gemilang, Ustadz setempat, Staf Desa Bonisari, Puskesmas  Pakuhaji dan para Tuna Susila yang hadir.


Dimulai dengan mengucapkan Basmalah oleh H. Mulyadi Kepala Desa Bonisari,  membuka acara pembinaan Mental Sosial Tuna Susila.


Acara hari ini Kami Pemerintah Desa Bonisari di dukung oleh Dinas Sosial dari Provinsi Banten dan kabupaten Tangerang sangat berterimakasih untuk para undangan yang sudah hadir terutama para Tuna Susila.


"Selain pembinaan dari Dinas Sosial nanti akan ada siraman Rohani dari para Ustadz yang hadir, dan semoga apa yang akan diterangkan dapat dijalankan oleh Ibu-ibu yang hadir pada kesempatan ini." Ucap H. Mulyadi.


Sementara itu, Dede Siti Eka dari Dinas Sosial Provinsi Banten menjelaskan, karena kurang video dan keahlian yang terbatas, hal ini harus ada penangan dari Pemdes dan pihak yang bertanggung jawab untuk membimbing baik Fisik ataupun mental untuk memberikan inovasi.


Saya harap Ibu-ibu berminat untuk mengikuti bimbingan Sosial yang di adakan oleh pemerintah contohnya menjahit atau merias serta diberikan modal untuk dapat merubah kehidupan yang lebih baik." Ujarnya.


" Kami dari Dinas Sosial Provinsi Banten dan Kabupaten Tangerang melalui program yang Kami laksanakan ini, semoga bisa merubah pola kehidupan para tuna Susila di wilayah Kecamatan Pakuhaji ini." Tandanya.


Di sesi terakhir kegiatan, diiisi dengan Siraman Rohani oleh Ustadz Abu Asyirin, yang memberikan siraman rohani dengan humoris agar sedikit mengusir rasa jenuh para undangan yang hadir dan menunggu dan mendengarkan apa yang nanti akan disampaikan oleh Ustadz.


Ustadz Abu Asyirin menuturkan, Saya berharap apa yang saya sampaikan ini,  bisa dicerna dan dijalankan di kehidupan kita sehari-hari.


"Karena kita tidak tahu kapan kita meninggalnya, karena semua kehendak yang maha kuasa Allah SWT dan saya berharap apa yang saya sampaikan dapat dijalankan oleh Ibu-ibu dikehidupan yang lebih baik lagi aaamin." Tutupnya.


(Smc)

×
Berita Terbaru Update