Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Bapas Cianggir Laksanakan Pendatangan Perjanjian Dengan Yayasan Anugrah Insan Residivis (YAIR)

Jumat, Februari 10, 2023 | 14:34 WIB Last Updated 2023-02-10T07:37:41Z

Bapas Cianggir Laksanakan Pendatangan Perjanjian Dengan Yayasan Anugrah Insan Residivis (YAIR)

Kabupaten Tangerang - Sejumlah rombongan dari Yayasan Anugrah Insan Residivis (YAIR) datang ke kantor Bapas (Balai Masyarakat) Cianggir Desaa Cianggir, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, Kamis. 9 Februari 2023. 


Kedatangan YAIR pada pukul 09.00 WIB yakni melakukan Penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PPS) antara Bapas peduli masyarakat.


Kehadiran rombongan YAIR disambut positif oleh pihak Bapas. Hal tersebut disampaikan oleh Ibu Ika salah seorang staf Bapas saat memberikan sambutan. 


Dalam sambutan Ia menambahkan, untuk melaksanakan kegiatan kerjasama ini bagaimana nanti kedepannya. Tentunya untuk mengisi kegiatan yang berada di Cianggir yang sifatnya positif. "Dengan harapan mudah-mudahan dapat berjalan lancar, YAIR dapat bergabung aktif untuk membantu dan memberi kegiatan yang ada di lapas Cianggir ini," ungkap Ika


Di tempat terpisah Kepala Bapas Cianggir Mulyadi menyampaikan ucapan terimakasih banyak kepada YAIR. Diketahui, Bapas Cianggir ini baru beroperasi pada 2019 silam. 


"Meskipun belum lama, sudah banyak kegiatan yang dilakukan oleh teman-teman kami tiap hari. Mengunjungi clieun melakukan wawancara salah satunya rutan Jambe," ucapnya.


Lanjutan Mulyadi, Insyaallah tahun ini Bapas akan menggandeng Dinas Sosial, Kabupaten Tangerang, Polsek, Polres dan Polda Banten. "Dari jumlah sebanyak 991 yang terdiri dari laki-laki, perempuan dan remaja akan kami didik. didampingi, di awasi," jelasnya.


Dalam hal ini pihak Bapas akan memberikan pelatihan budidaya tanaman sayur kangkung hidroponik dan ternak lele. Sasarannya adalah yang tidak mempunyai aktifitas, dengan harapan kedepannya nnti juga dapat bekerja sama dengan YAIR. 


"Tentunya juga membantu memperlancar kegiatan yang yang ada di Bapas, dalam rangka pemberdayaan clieun-clieun pemasyarakatan yang sedang kami didik dan kami awasi,".Terangnya.


Ketua YAIR Riki mengaku senang sekali, bahwasanya yayasan mendapat kesempatan positif dari Bapas Cianggir, untuk memberikan pelatihan dan ikut membina. Tentunya kegiatan yang dilakukan oleh YAIR ini untuk memperdayakan, memberikan motivasi dan harus bisa lebih baik. "Saya membuka (YAIR) Cabang Kabupaten Tangerang ini, yaitu untuk wadah dan terbuka untuk siapa saja. 


Siapa yang ingin berkarya dan berhijrah, hayu silakan bergabung dengan kita. Tunjukkan kita mampu, kita bisa merubah hikmah, dipercaya oleh mata masyarakat untuk bisa menjadi lebih baik,"tegasnya.


(Onel

×
Berita Terbaru Update