Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Kecamatan Rajeg Gelar MTQ Ke-XII,"Hidup Lebih Indah Bersama Al Qur’an"

Selasa, Desember 13, 2022 | 18:59 WIB Last Updated 2022-12-13T12:00:15Z
Kecamatan Rajeg Gelar MTQ Ke-XII,"Hidup Lebih Indah Bersama Al Qur’an"


Rajeg - Kegiatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke XII Tingkat Kecamatan Rajeg tahun 2022 bertemakan, “Hidup Lebih Indah Bersama Al Qur’an" resmi  dibuka H Ahmad Patoni. Sip. MM., Camat Rajeg di Halaman Kantor Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Selasa (13/12/2022).


Hadir dalam acara tersebut, Camat Rajeg, Sekcam, Ketua MUI, Danramil, Kepala KUA, Ketua Panitia Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Kecamatan Rajeg, Kapolsek Rajeg diwakili Kanit Binmas,  Ketua penggerak PKK, para Kepala Desa , Lurah, serta tokoh ulama, tokoh pemuda, Kafilah dan para undangan .


Pembukaan diawali dengan pawai taaruf atau Defile dari masing-masing Desa dan Kelurahan se-Kecamatan Rajeg.


Peserta dari 12 desa dan 1 kelurahan, terbagi dari beberapa cabang diantaranya, Tilawah, murottal, MSQ dan MFQ, Tahfidz Quran, dan Qiroatul Kutub.


Camat Rajeg Patoni Dalam sambutannya mengatakan, dengan dibukanya MTQ ini dapat meningkatkan pemahaman, penghayatan dan pengamalan isi yang tersirat dan tersurat dalam Al-Quran, serta menjaring para Qori dan Qori’ah yang terbaik.


"Melalui penyelenggaraan MTQ ini, Saya mengharapkan syiar-syiar Islam kembali membumi serta tergaungkan di tengah-tengah masyarakat Rajeg,”harap Camat. 


Sementara itu, Ketua Panitia LPTQ Kecamatan Rajeg, Madyamin menuturkan, dengan spirit Musabaqoh Tilawatil Qur’an kembali melahirkan generasi pemuda dan anak-anak yang penuh semangat mempelajari dan memahami AlQur’an.


"Mudah-mudahan Rajeg tidak kehilangan jati diri. AlQur’an menjadi sebuah pegangan, pedoman, dan MTQ  menjadi sebuah media untuk siar kembali bersama-sama Al Qur’an."ucapnya.


(Ast/hin)

×
Berita Terbaru Update