Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Mewakili Armada I ,Lanal Tanjungbalai-Asahan Terpilih Nominasi Teladan

Kamis, Mei 27, 2021 | 21:44 WIB Last Updated 2021-06-09T10:45:28Z
Mewakili Armada I ,Lanal Tanjungbalai-Asahan Terpilih Nominasi Teladan


Tanjungbalai - Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Tanjungbalai-Asahan,  masuk nominasi Lanal Teladan se-Indonesia.  Hal itu disampaikan oleh Tim Penilai Kolonel Laut  (P) Teguh Prasetya, S.T., M.M Terpilihnya Lanal Tanjungbalai-Asahan (TBA)sebagai nominator teladan, terpilih mewakili Armada-I.


Benar, kunjungan saya disini memberikan asisetensi dan pendampingan kepada Lanal Tanjungbalai-Asahan ditunjuk sebagai lanal terpilih mewakili Armada-I , mewakili sebagai lanal terbaik untuk mengikuti lomba sebagai lanal terbaik TNI Angkatan Laut se-Indonesia,Kamis (27/5/21).


Kriteria nya, yang jelas Lanal Tanjungbalai-Asahan terpilih karena memiliki kriteria-kriteria terbaik sebagai aspek koperasi, aspek logistik material dan aspek personil serta secara umum untuk mencakup tugas pokok Lanal  mendukung dalam hal fungsi pelayanan KRI ataupun hal lainnya terkait kegiatan angkatan laut di Wilayah Tanjungbalai-Asahan.


Pelaksanaan akan dilaksanakan , penilaian menyeluruh medium di bulan Juli ,dimana akan ada tim Mabesal akan hadir. Kata Kolonel Laut  (P) Teguh Prasetya kepada wartawan.


Selanjutnya Tim Penilai Kolonel Laut  (P) Teguh Prasetya, S.T., M.M dalam pengarahannya, mengucapkan terimakasih atas sambutan yang telah diberikan Lanal Tanjungbalai-Asahan. "Kita harus memiliki, SIB, Bersyukur, ihklas, Bedoa,"sebutnya.



Selain itu, insan pers maupun masyarakat Tanjungbalai - Asahan, saat bincang bincang bersama Dankolat, Kolonel Laut  (P) Teguh Prasetya menyampaikan bahwa sejauh ini menilai dan bisa menjadi pertimbangan untuk disampaikan bahwa bulan dari bulan maupun Tahun ke Tahun semakin baik sebelumnya lanal Tanjungbalai-Asahan semakin baik.


 "Kami berharap dari masyarakat,lanal Tanjungbalai-Asahan dapat memperoleh pemenang Terbaik se- Indonesia Tahun 2021,"ucap Rasudin Sihotang. 


Sementara itu, Komandan Lanal Tanjungbalai-Asahan (Danlanal)  Letkol Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory, S.E., didampingi perwira staff menyambut kedatangan Dankolat Armada I Kolonel Laut (P) Teguh Prasetya, S.T., M.M dan rombongan tim penilai Letkol Hartanya, Letkol Yogi Indarto , Letkol Bambang Mayor Hendi dengan disambut tarian makan sirih dari adik sakabahari Mako Lanal TBA.


Danlanal Tanjungbalai,Letkol Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory mengucapkan selamat datang kepada Tim Penilai, dan seluruh prajurit siap untuk melaksanakan materi yang akan dinilai dengan penuh semangat dan sungguh sungguh serta utk mengetahui kesiapan dan kewaspadaan seluruh prajurit Lanal dalam menjalankan tupoksi Pangkalan.


Dalam kesempatan tersebut, Dankolat Kolonel Laut  (P) Teguh Prasetya, S.T., M.M mengunjungi fasilitas yang ada di Lanal Tanjungbalai-Asahan. (Saufi/red)

×
Berita Terbaru Update