Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Menteri Koperasi dan UKM Hadiri penyerahan bantuan hibah rumah di Pakuhaji

Rabu, Maret 17, 2021 | 23:20 WIB Last Updated 2021-07-01T10:33:44Z
Menteri Koperasi dan UKM Hadiri penyerahan bantuan hibah rumah


Pakuhaji - Kunjungan Menteri Koperasi & UKM RI, Teten Masduki dalam rangka Penyerahan Pembangunan Hibah Rumah Siap Huni (GRATIS) dari Koprasi Syariah Benteng Mikro Indonesia kepada  4 orang yaitu Marni (55 th),  fahrida.(60 th),  masiah (55 th),  katmi (60 th) di Kp. Bojong Rt 03/04 Desa Laksana Kecamatan  Pakuhaji Kabupaten Tangerang pada Rabu 17 maret 2021. 


Dalam acara tersebut di hadir oleh  Menteri Koperasi & UKM RI Teten Masduki, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun I.E Siregar S.H M.I , Pol  AKBP  Erwin Kurniawan Waka Polres Tangerang Kota, Danramil 10/Sepatan Kapten Inf Agus Halim Siregar, Kapolsek Pakuhaji AKP Dodi, Camat Pakuhaji Asnawi, Komarudin Batubara Dirut Koprasi BMI, Nurhayati Kepala Dinas kabupaten Tangerang, Kepala Desa Laksana Muhaimin. 


Ahmed Zaki Iskandar Bupati Tangerang dalam sambutanya mengatakan,untuk bedah rumah Kabupaten Tangerang kita masih membutuhkan 8000 rumah yang harus kita bedah. Mudah-mudahan 8000 rumah untuk di bedah bisa kita capai.


Mudah-mudahan Koperasi Syariah Benteng Mikro Indonesia bisa menjadi motor penggerak koperasi lainnya dan mampu mensejahterakan para anggota koperasi dan Masarakat luas,"ungkap Bupati. 


Menteri Koperasi dan UKM Hadiri penyerahan bantuan hibah rumah


Demikian juga Dikatakannya, Teten Masduki Menteri Koperasi dan UKM RI, Mengapresiasi setinggi tingginya kepada BMI atas solidaritasnya dalam membangun masyarakat dan anggota." Ini model koperasi yang baik dan patut dipertahankan".


Menurutnya, Koperasi itu harus melakukan terobosan-terobosan bagus dan memilki karakter gotong royong, saling menolong satu dengan yang lainnya untuk mengubah Masarakat yang tidak mampu menjadi mampu. 


Yang tidak memiliki usaha bisa memiliki usaha, Kita harus mengembangkan sirkuit model ekonomi koperasi yang ekonominya berputar di koperasi saja.(jml/red) 

×
Berita Terbaru Update