OnlinePantura.com - Pelaksana tugas (Plt) Camat Sepatan Timur Kabupaten Tangerang , Aan Ansori melakukan peletakan batu pertama program bedah rumah di Desa Gempol Sari, Senin, 22 Juni 2020. Peletakan batu pertama bedah rumah ini merupakan hasil swadaya masyarakat dan bantuan dari pemerintah yang berlokasi Kampung Sebrang Apur Rt
Menurut Aan Ansori, dari hasil swadaya ini baru dua rumah yang dibedah. Selanjutnya, pemerintah kecamatan bersama desa akan melakukan pendataan rumah-rumah warga yang layak mendapat bantuan untuk dibedah.
Aan Ansori sangat mengapresiasi positif terhadap kegiatan ini. Karena masih terdapat rumah-rumah tak layak huni untuk mendapatkan bantuan dari pemerintah. Ia juga mengucapkan banyak terima kasih kepada pemerintah desa yang telah membantu program pemerintah, yakni bedah rumah.
Pemerintah kecamatan juga akan berupaya mengusulkan ke pemerintah melalui dinas terkait. Aan Ansori berharap program ini dapat berjalan secara berkesinambungan. Kerjasama dengan semua pihak dapat terjalin dan terus dilakukan.
“Kami berharap dengan adanya peletakan batu pertama ini nantinya sangat memberikan manfaat kehidupan yang lebih baik bagi keluarganya,” kata Aan Ansori.
Demikian halnya yang dikatakan Karang Taruna Kecamatam Zul Agung, Alhamdulilah, kegiatan Peletakan Batu pertama bedah rumah warga di Desa Gempol Sari ini dapat dilakukan. Semua berkat kerjasama baik dengan senua pihak, semoga proses pembangunan rumah ini dapat terealisasi sesuai dengan apa kita harapkan.
Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada pemerintah desa Gempol Sari yang telah membantu program pemerintah," jelasnya. (One)