Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Hari ini, 126 Peserta Ikuti MTQ Ke-29 Tingkat Kecamatan Pakuhaji

Minggu, September 22, 2019 | 19:06 WIB Last Updated 2021-09-27T11:09:28Z
Hari ini, 126 Peserta Ikuti MTQ Ke-29 Tingkat Kecamatan Pakuhaji

PAKUHAJI - Hari ini Pemerintah Kecamatan Pakuhaji Kabupaten Tangerang menggelar kegiatan pembukaan Musabagoh Tilawatil Quran (MTQ) ke 29 Tingkat Kecamatan tahun anggaran bertempat di halaman Kantor Kecamatan pada Minggu 28 September 2019.

Pada MTQ tahun 2019 bertemakan  "Dengan Semangat MTQ ke 29 tingkat Kecamatan Kita Gemakan Al Qur'an Dan Wujudkan Masyarakat Pakuhaji Yang Religius" ini diikuti sebanyak 126 peserta tingkat Putra-Putri.

Tampak pada giat di hadiri oleh Ujat Sudrajat Camat Pakuhaji, H Hasan Basri ketua MUI kecamatan Pakuhaji , Endah Subyono Kanit  Binmas .H. Suherman Kepala KUA,
H.Bukher Ketua LPTQ, Kardi.S Koramil 10 Sepatan H Ustd Saefullah Ketua DMI Kecamatan Pakuhaji  Ardin SAg pengurus LPTQ Kabupaten, para Kepala Desa/Lurah, para Kafilah, Alim Ulama serta tokoh masyarakat serta ormas dan KNPI, Karang Taruna se Kecamatan Pakuhaji.

Hari ini, 126 Peserta Ikuti MTQ Ke-29 Tingkat Kecamatan Pakuhaji

Dalam sambutannya H.Ujat Sudrajat Camat Pakuhaji menjelaskan, Ucapan Terima kasih kepada semua elemen yang sudah mau mensukseskan serta berpartisipasi  dalam acara  MTQ yang ke 29 di Kecamatan Pakuhaji ini.
 
Kegiatan MTQ tingkat Kecamatan Pakuhaji ini, merupakan kegiatan MTQ yang pertama dimulai dar kecamatan pakuhaji dari kecamatan-kecamatan lain.

Dengan adanya MTQ ke 29 di tingkat Kecamatan ini juga jadi ajang silahturahmi buat kita semua, insya allah menjadi barokah,"ucap Camat.
Saya melihat yang hal luar biasa yang di awali pawai taarub dari Desa/kelurahan sekecamatan Pakuhaji. 

Hari ini, 126 Peserta Ikuti MTQ Ke-29 Tingkat Kecamatan Pakuhaji

Saya yakin ini bukan hal yang di paksakan bahwa ini murni kesadaran dari masyarakat Pakuhaji, "Alhamdulillah MTQ salah satu media si'ar dan dawah islam tentunya mudah mudahan gaungnya lebih tajam lagi.

Saya berharap dengan terselanggara nya MTQ ini kaum kaula muda mudi kecintaannya terhadap membaca Alqur'annya dapat lebih ditingkatkan lagi," harapnya.

Demikian halnya dikatakan H. Bukher dalam sambutannya menyampaikan, Saya terharu dan bangga acara MTQ ini di ikuti oleh semua elemen masyarakat sekecamatan Pakuhaji.

Saya ucapkan terima kasih kesemua yang hadir mudah-mudahan dengan MTQ ke 29 ini menjadikan ukuwah islamiah kita semua semakin kuat dan insya allah menjadi motipasi untuk lebih rajin lagi untuk membaca Alquran nya,"ungkapnya.

Hari ini, 126 Peserta Ikuti MTQ Ke-29 Tingkat Kecamatan Pakuhaji

Menurut Ardin SAg salah satu  pengurus LPTQ Kabupaten Tangerang, dalam sambutannya mengucapkan  terima kasih kepada semua yang terlibat dalam MTQ ke 29 kecamatan Pakuhaji ini yang sudah mengawali MTQ tingkat kecamatan apa lagi di wilayah pakuhajipun sudah mengadakan MTQ tingkat Kelurahan/Desa yaitu Kelurahan Pakuhaji dan Desa Gaga,"jelasnya.

Mudah-mudahan ini jadi modal awal yang bagus untuk mencari bibit yang bagus untuk ikut serta dalam MTQ tingkat Kabupaten,"harapnya.

Jamal/red

×
Berita Terbaru Update